-->

Wisata Jogja Punya 5 Alasan Mengapa Ramai Dikunjungi

2 Jul 2016
Wisata Jogja Punya Alasan Mengapa Dikunjungi
Bukan tanpa alasan Wisata Jogja kini begitu dikenal dan terkenal hingga ke mancanegara sampai menjadi salah satu kota tujuan wisata terbesar di Indonesia. Semua pesona dari tempat wisata di Jogja yang dimiliki tentu tidak lepas dari peran pemerintah Yogyakarta dan masyarakat setempat dalam mendukung tumbuh kembangnya kepariwisataan di Yogyakarta.

Keramahan dan kesederhanaan masyarakat lokal, beragam makanan khas jogja, seni dan budaya yang begitu kental terasa, alam yang eksotis serta irama kehidupan yang berbeda dengan kota-kota wisata pada umumnya seakan-akan menjadi daya tarik sendiri yang mampu menghipnotis semua orang untuk berkunjung dan rindu kembali ke jogja.

Yogyakarta memang merupakan kota yang memiliki ciri dan cara tersendiri yang mampu memikat hati setiap wisatawan yang mengunjunginya, begitupun dengan daerah-daerah wisata lainnya yang ada dan tersebar di Indonesia. Namun kesemuanya bukan tanpa alasan, berikut 5 alasan wisata jogja mengapa ramai dikunjungi :

Sarana dan Prasarana Yang Lengkap
Yogyakarta memiliki sarana dan prasarana wisata maupun umum yang lengkap sehingga untuk mendapatkan fasilitas wisata penunjang selama liburan tentu tidaklah sulit dan mudah dijumpai, baik hotel, restoran, mall, transportasi publik, travel wisata, informasi tempat wisata yang dikunjungi, serta keamanan yang baik termasuk dukungan pemerintah dan masyarakat lokal demi tumbuh kembangnya industri kepariwisataan di Yogyakarta menjadi salah satu faktor utama mengapa banyak wisatawan datang ke Yogyakarta.

Keanekaragaman Wisata Yang Dimiliki
Tidak berhenti sampai disitu, satu hal yang tak dapat disangksikan bahwa wisata jogja memiliki begitu banyak pilihan warna wisata, baik alam, budaya, sejarah, wahana bermain dan lain-lain yang kesemuanya mudah dijangkau dan cocok untuk semua umur. Demikian juga dengan wisata kulinernya yang terdiri dari beraneka makanan khas jogja yang terkenal dan begitu dikenal, sebut saja gudeg jogja yang menjadi ikon kuliner yang begitu khas dengan Yogyakarta.

Selain itu, diantara tempat wisata yang ada di Jogja telah diakui dunia dan menjadi salah satu tempat wisata favorit bagi para wisatawan mancanegara. Bahkan tidak terasa selalu saja ada tempat wisata terbaru yang hadir dan siap memanjakan pengunjungnya seperti yang diulas di "tempat wisata di jogja terbaru yang wajib dikunjungi"

Kenyamanan Dan Keamanan Kondusif
Meskipun Jogja sama seperti kota-kota lain, banyak kantor, banyak mahasiswa, banyak lampu merah namun suasana keramahan dan kesederhanaan masyarakat jogja yang sudah terkenal dan mampu memberi kenyamanan dan keamanan wisatawan dalam berlibur pun turut andil dalam memeriahkan kunjungan para wisatawan ke jogja.

Dengan kata lain jogja memiliki irama yang benar-benar berbeda, tidak begitu terburu-buru seperti kota-kota besar lainnya tetapi tetap riuh dan hidup sehingga menjadi magnet yang luar biasa. Orang tidak perlu tahu kenapa berkunjung ke Jogja, yang pasti selalu saja ada hasrat yang menggebu untuk kembali atau mengunjungi yogyakarta.

Selalu Ramai Dengan Berbagai Event
Berbagai kegiatan event sering digelar baik skala nasional maupun Internasional ditambah pemerintah Yogyakarta juga aktif dalam mengadakan acara-acara tentang pariwisata sehingga turut menambah maraknya wisatawan yang terus berkunjung ke Yogyakarta baik domestik maupun mancanegara. 

Diantara even berskala internasional yaitu Jogja Java Carnival yang merupakan even puncak acara HUT Kota Yogyakarta; Sekaten atau Pasar Malam Perayaan Sekaten yang diadakan setiap mulai tanggal 5 bulan Jawa Mulud di alun-alun utara Yogyakarta; Festival Kesenian Yogyakarta (FKY) yaitu even tahunan yang terdiri dari pegelaran seni, pameran, dan pasar seni yang berpusat di Benteng Vredreburg

Dan Festival Seni Biennale yaitu ajang pameran seni rupa dua tahunan yang diadakan sejak tahun 1988 di Yogyakarta yang memamerkan berbagai karya seni lukis, seni patung, dan seni rupa lainnya di berbagai lokasi di Yogyakarta dan sekitarnya. Dan ditambah lagi Yogyakarta yang identik dengan Seni dan Budaya tentu selalu ramai akan para seniman dan pentas seni.

Jogja it's More Fun and More Selfie
Dan terakhir dari sekian banyaknya alasan mengapa wisata jogja selalu ramai dikunjungi adalah Jogja its more fun and more selfie, tidak percaya? cobalah mengunjunginya sendiri dan bersiaplah merasakan pengalaman baru di yogyakarta.
Share
Kampoeng Terkait
Komentar